Lagu CInta

">">

Tahapan-tahapan Melahirkan

Kamis, 18 November 2010
Pralahir: Turunnya kepala bayi ke arah panggul disebut “pembukaan”. Pembukaan terjadi antara beberapa hari sampai beberapa minggu sebelum kelahiran, tergantung sudah berapa kali melahirkan.
Awal kelahiran: Pada tahap ini, uterus mengalami kontraksi yang tak teratur dengan intensitas sedang sampai keras. Selama kontraksi, kantung ketuban sewaktu-waktu bisa pecah.
Fase transisi: Ketika persalinan berlanjut, leher rahim berdilatasi (bertambah lebar), memudahkan bayi memasuki saluran lahir.
Fase Turun: Pada kelahiran yang normal, kepala keluar lebih dulu. Sebuah episiotomi mungkin diperlukan untuk melebarkan liang vagina.
Kelahiran: Setelah kepala keluar, bayi diputar untuk menuntaskan persalinan.
Tali pusar dipotong untuk memisahkan bayi dari plasenta (sesudah lahir).
Uterus berkontraksi kuat beberapa kali untuk mendorong plasenta keluar. Dokter atau perawat mungkin memijat perut anda untuk mempercepat lepasnya plasenta.
Plasenta keluar dengan tali pusar masih melekat. Dokter atau perawat akan memeriksa apakah plasenta sudah keluar semua.

 Oleh : Mahasiswa Unsyiah Banda Aceh
http://bibilung.wordpress.com/2008/01/16/tahapan-tahapan-melahirkan/

0 komentar:

Posting Komentar